Blog Nur Akhwan

Blog Nur Akhwan - Blog tentang Pemrograman Web dengan Bahasa PHP, Download Gratis Aplikasi Web PHP

Aplikasi Ujian Online, adalah aplikasi yang digunakan untuk melakukan proses ujian , tanpa menggunakan kertas (paperless) , atau sekarang ngetren dengan nama Computer Based Test (CBT), atau Computer Assisted Test (CAT). Semua proses ujian dilakukan melalui komputer, mulai dari pembuatan soal, pengaturan kelas, pengaturan user yang bisa ikut ujian, pengaturan guru mengajar, sampai proses ujian, dengan memanfaatkan teknologi rekayasa web. Tipe soal yang bisa masuk ke aplikasi ujian online di pembahasan ini adalah tipe soal pilihan ganda. 

Hue..hue.. 13 Desember 2014, posting terakhir di blog ini. Sekarang 27 September 2015, hampir 9 seperti bayi di dalam kandungan. Lama sudah tak ku-update blog ini. Untung-untung masih bisa ingat username dan password bloggernya. Mau nulis pengantar posting pun, ngeri-ngeri sedap susahnya. Bisa dibaca sendiri, kaku-kaku ngilu gimana, gitu pengantarnya. Yah, inilah yang namanya keterampilan menulis, memang harus selalu diasah terus-menerus setiap waktu, agar bisa nge-tune buat nulis setiap saat. 

Ah, basa-basinya basi. Langsung aja gaes, menuju TKP, seperti biasa, sesuai judul blog-nya di atas, tentang pemrograman PHP, maka pada kesempatan ini, perkenankanlah saya mau nge-share aplikasi lagi berbasis web, yaitu Aplikasi Ujian Online berbasis Web, dengan Codeigniter. Ya, nggak cuma kemampuan nulis yang stagnan, urusan dunia pemrograman web, juga masih stagnan di Codeigniter, belum mau pindah ke lain hati, eh lain framework. Mungkin, itu sebagai salah satu pertanda bahwa saya tipe pe-setia, (ya aganwati). 

Menuju ke deskripsi aplikasi, seperti tersebut di bawah ini :

Design Interface :

  • Design masih tetap menggunakan framework CSS, Twitter Bootstrap

Pemrograman :

  • PHP dengan framework : Codeigniter versi  2.x.x (ane lupa versinya, yang jelas versi 2)
  • Javascript jQuery, untuk menghandel perintah-perintah AJAX, dan lainya.
  • format data JSON untuk pertukaran data antara server dgn client, pada menu-menu yang ber-AJAX

Spesifikasi minimal komputer :

  • Minimal Pentium 4, RAM 256 MB
  • Terinstall paket web server, misalkan WAMP, XAMPP, dengan Apache minimal 2.x.x, PHP minimal versi 5.3, MySQL
  • Manajemen database, ane sudah move-on dari phpmyadmin ke HeidiSQL

Level user yang terdaftar :

  • Admin, merupakan level tertinggi dari aplikasi, bisa memanej data : guru/dosen,  siswa, mata pelajaran, soal, lihat hasil ujian
  • Guru, mempunyai akses, bisa memanage data : soal, daftar ujian, dan melihat hasil ujian
  • Siswa, mempunya akses, bisa mengikuti ujian, sesuai dengan mata pelajaran yang ia ikuti, yang diatur oleh  level admin, dan melihat hasil ujian.

Gambaran singkat aplikasi  :

  • Saat berhasil pertama kali menginstall aplikasi ujian online ini, maka masuklah ke sistem dengan level admin (username : admin, password : admin)
  • Isikan data siswa dan data guru di menu yang tersedia. Banyak yang bertanya cara setting user untuk siswa dan guru bagaimana..? Nah, disini lah saatnya mengatur user untuk siswa dan guru. Setelah data siswa atau guru diinputkan, akan muncul link "aktifasi user". Jika dia tidak muncul link "aktifasi user" maka berarti user siswa/guru tersebut sudah aktif. Mohon maaf, belum ada link reset passwordnya. Bisa ditambahkan oleh Anda sendiri.. hehe :)
  • Setiap siswa HARUS disetting mata pelajaran yang diikutinya. Jika tidak ia tidak akan bisa mengikuti ujian untuk mata pelajaran tersebut. Ada menu "set mapel" di setiap data siswa yang ada.
  • Setiap guru HARUS disetting mata pelajaran yang diampunya. Jika tidak ia tidak bisa membuat soal untuk mata pelajaran yang dimaksud. Ada menu "set mapel", sama seperti di data siswa.
  • Admin bisa menginput, mengedit dan menghapus data soal yang diinput oleh semua guru yang terdaftar di sistem.
  • Jika ada yang tidak bisa menginstall, bisa dibaca postingan saya : Langkah-langkah install aplikasi ujian online berbasis web

Screenshoot

Single Login untuk semua level User
Menu Level Admin
Menu Level Guru
Menu Level Siswa

Demo

Jika mau mencoba bisa diklik link di bawah ini :


Daftar Username & Password Demo :

NoLevelUsernamePassword
1Adminadminadmin
2Guruguru1admin123
3Siswasiswa1admin


Download

Link download source code dan database, saya share di GitHub : 

DOWNLOAD

Forum Diskusi 

Jika ada bug, aplikasi tidak jalan, dan kesalahan lainnya, bisa post "Issues" di URL :
https://github.com/akhwan90/cat/issues/new

Atau bisa di komentar posting.


Tambahan

Aplikasi Ujian Online ini saya bagikan secara Gratis, tanpa dipungut biaya. Bahkan Anda diperkenankan untuk mengubah source code di dalamnya. Namun, saya mohon pengertiannya, agar tetap mencantumkan sumbernya (jangan menghilangkan copyright, kecuali untuk keperluan kuliah), dan mempergunakannya dengan bijaksana. TIDAK UNTUK DIPERJUAL BELIKAN KEMBALI.